Studi Tiru Zona Integritas: Polda Gorontalo Kunjungi Polres Gowa

Studi Tiru Zona Integritas: Polda Gorontalo Kunjungi Polres Gowa
Foto: Kapolres Gowa bersama Rombongan Polda Gorontalo dan Jajaran Polres saat kunjungan studi tiru Penerapan Zona Integritas di Polres Gowa, Senin, (14/10/2024) (Dok.Humas).

GOWA, BERITAKOTAONLINE.ID –  Polres Gowa menerima kunjungan dari Polda Gorontalo dan Polres jajaran dalam rangka studi tiru mengenai Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Senin, (14/10/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Rewako Wira Wicaksana Laghawa Polres Gowa, yang dihadiri oleh sejumlah pejabat penting dari kedua institusi.

Rombongan yang dipimpin oleh Kabag RBP Birorena Polda Gorontalo, AKBP Emile R. Hartanto, disambut langsung oleh Kapolres Gowa, AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K., S.H., M.M., M.I.K.

BACA JUGA:

Mahasiswa UIN Alauddin Makassar Belajar Strategi Humas di Polres Gowa

Kapolres Gowa menyampaikan, “Kunjungan ini adalah langkah positif untuk saling berbagi pengalaman dalam membangun integritas dan pelayanan publik yang lebih baik.”

Dalam kunjungan ini, rombongan yang terdiri dari perwakilan Polresta Gorontalo Kota, Polres Gorontalo, Polres Bone Bolango, Polres Bolemo, Polres Pohuwato.

Termasuk Polres Gorontalo Utara, bersama para Kabagren dan perwira yang terlibat, ingin mempelajari implementasi Zona Integritas yang telah dijalankan Polres Gowa.

Kapolres Gowa menjelaskan bahwa Polda Gorontalo dan jajarannya berkeinginan untuk memahami lebih dalam mengenai sistem dan strategi yang diterapkan dalam menjalankan Zona Integritas.

“Kami berharap, apa yang kami lakukan di sini dapat memberikan inspirasi bagi Polda Gorontalo dalam upaya mereka membangun zona integritas yang sama,” tambahnya.

BACA JUGA:

Studi Tiru Struktur dan Pengelolaan, Lapas Manado Datangi Rutan Kelas I Cipinang

Selama kegiatan, rombongan menerima paparan dari Tim Zona Integritas Polres Gowa mengenai berbagai program kerja dan inovasi yang telah dilaksanakan.

Selain itu, mereka juga meninjau setiap ruangan satuan kerja untuk melihat langsung pelaksanaan tugas di Polres Gowa.

“Kami ingin melihat implementasi langsung dari kebijakan yang ada, agar dapat diterapkan di wilayah kami,” ungkap AKBP Emile R. Hartanto.

Kegiatan ini diakhiri dengan pemberian plakat dari Kapolda Sulsel kepada Kapolda Gorontalo yang diwakili oleh Kapolres Gowa, serta penyerahan buku panduan pembangunan Zona Integritas kepada AKBP Emile R. Hartanto.

Kapolres Gowa juga memberikan sertifikat kepada masing-masing perwakilan Polres jajaran Polda Gorontalo sebagai bentuk apresiasi.

Melalui kunjungan ini, diharapkan kualitas pelayanan publik dan integritas di lingkungan Polri, khususnya di Polda Gorontalo, dapat meningkat, menciptakan birokrasi yang bersih dan melayani masyarakat dengan lebih baik (Samsom).

Editor: Arya R. Syah

=================

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *