Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras memimpin konsolidasi caleg Gerindra se-Kabupaten Gowa dan Takalar di Makassar

Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras memimpin konsolidasi caleg Gerindra se-Kabupaten Gowa dan Takalar di hotel Claro Makassar

Makassar, Beritakota Online- Partai Gerindra jadi salah satu pesaing Partai Golkar dan Nasdem jadi pemenang Pemilu legislatif di Sulawesi Selatan.

Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras memimpin konsolidasi caleg Gerindra se-Kabupaten Gowa dan Takalar di hotel Claro Makassar

Pada Pemilu 2019 lalu, Golkar dan Nasdem sama-sama meraih 4 kursi DPR RI di tiga Dapil Sulsel.

Gerindra meraih 3 kursi bersama PDIP, PAN.

Sementara untuk DPRD Sulsel, Golkar meraih 13 kursi, Nasdem 12 kursi, dan Gerindra 11 kursi.

Kini Gerindra di bawah komando Andi Iwan Darmawan Aras ingin tampil jadi pemenang Pemilu 2024 di Sulsel.

Di Dapil Sulsel I, petahana Azikin Solthan punya sejumlah pesaing baru di internal Gerindra.

Tokoh senior sekaligus mantan Ketua DPD Andi Idris Manggabarani kembali jadi andalan mendampingi Azikin.

Adapun wajah-wajah baru seperti Misrayani, utusan DPP. Di DPP ia dipercaya menjabat Wakekjen DPP.

Andi Anhar Rahman politisi berlatar pengusaha.

Adapula Nadjamuddin berlatar pengusaha tambang.

Tak ketinggalan jenderal purnawirawan TNI Jahidin Chilo juga gabung jadi kader Gerindra.

Brigjen TNI Jahidin Chilo adalah perwira mileter kelahiran Jeneponto. Darah milieter mengalir dalam diri Jahidin Chilo.

Ayah Jahidin Chilo seorang militer dan pernah menjabat sebagai Kepala Desa Kaluku, Kecamatan Batang, Jeneponto. Jahidin Chilo adalah pensiunan jenderal bintang satu berlatar intelijen.

Jahidin Chilo pernah mengemban tugas sebagai Kabagdukops pada Binda Sumatera Selatan BIN.

Kemudian Direktur Rendalgiat Ops Deputi V BIN dengan pangkat Brigjen TNI. Brigjen Jahidin Chilo sempat bertugas sebagai tenaga ahli BNPB.

Caleg berikutnya yakni Aris Titi tokoh Majelis Gereja Toraja.

Kehadiran Aris Titti untuk untuk merangkul pemilih-pemilih Nasrani..

Tak ketingalan ada pula kader milenial Feby Wardani Rusdi.

Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras mengatakan optimis membawa partai bentukan Prabow Subianto tampil sebagai partai pemenang Pemilu di Sulsel.

Menurutnya, Gerindra Sulsel memiliki caleg yang siap bekerja di seluruh tingkatan dan seluruh nomor urut.

“Stragetgi kami itu menyusun daftar caleg DPRD provinsi dan caleg DPR RI, semua orang mempuni dan kompeten,” kata Andi Iwan Darmawan Aras.

Anggota DPR RI dua periode itu turun memimpin konsolidasi di wilayah selatan Sulsel dalam satu pekan terakhir ini.

Dimulai dari Dapil Sulsel I Makassar A, Dapil II Makassar B.

Ketiga Dapil Sulsel 3 Gowa-Takalar, dan Dapil 4 Bantaeng, Jeneponto, Selayar.

Caleg Gerindra level DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD kabupaten/kota dikumpul dalam satu forum.

“Jadi kita masifkan kekuatan caleg agar bekerja tim dan berkolaborasi. Masing-masing saling memperkenalkan ke konstituen masing-masing sehingga lebih efektif dan saling kolaborasi,” kata Andi Iwan.

“Kita susun skemanya itu berdasarkan dapil DPRD provinsi, jadi yang kita panggil hanya Bacaleg DPRD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota yang ada di dapil tersebut,” sambung Andi Iwan.

Bendahara Umum DPN HKTI itu melanjutkan konsolidasi tersebut sudah berjalan untuk dapil Sulsel 1 DPR RI, untuk DPRD Sulsel sudah berjalan di dapil Makassar A, Makassar B, dapil 3 (Gowa-Takalar), dan dapil 4 (Jeneponto, Bantaeng, dan Selayar).

“Jadi konsolidasi pertama kita lakukan di Makassar yang dihadiri bacaleg DPR RI Dapil I, Bacaleg DPRD Sulsel dapil Makassar A, Makassar B, dan bacaleg DPRD Kota Makassar,” kata Andi Iwan.

“Kita juga sudah konsolidasi untuk Bacaleg dapil 3 DPRD Sulsel, dan DPRD Kabupaten Takalar dan Gowa yang juga di dihadiri oleh Bacaleg DPR RI Sulsel I, kemudian kita juga sudah melakukan konsolidasi untuk Bacaleg dapil 4 DPRD Sulsel dan DPRD Kabupaten Jeneponto, Bantaeng, dan Selayar yang dihadiri oleh Anggota DPR RI Gerindra Azikin Soltan,” katanya.

Dewan Kehormatan BPP Hipmi itu mengatakan konsolidasi dilakukan untuk memediasi para Bacaleg yang ada di wilayah tersebut agar kerja-kerjanya tidak beririsan satu sama lain.

“Jadi kita mau ini semua Bacaleg kita baik pusat, provinsi, maupun Kabupaten Kota ini bekerja secara tim untuk meraih kemenangan, dan memperluas ruang gerak kerja pemenangan Pak Prabowo,” ujarnya.(*)

Editor : Andi Eka/Andi A Effendy
Sumber : Tribun News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *