Rawan Terjadi Pembegalan, Warga Minta Pemkot Makassar Segera Dinyalakan Lampu Jalan Penghubung Perintis Kemerdekaan Dan DR Laimena Pannara

Makassar, .Beritakota Online– Jalanan penghubung antara Jalan Perintis Kemerdekaan Menuju Jalan DR Laimena Pannara kegelapan disaat malam hari dimana Lampu Jalan di poros jalan itu tidak menyala beberapa hari ini padam.

Salah seorang pengendara yang lewat mengatakan bahwa ini jalan pintas bila dari perintis kemerdekaan menuju Ke Pannara dan Antang , namun saat ini sudah jadi rawan karena sudah gelap sering terjadi tindakan kriminal ditempat ini seperti pembegalan dan juga diduga para anak muda untuk berpacaran disepanjang jalan ini, kata Rahman kepada Media ini, Sabtu (13/11/2021).

Menurut Rahman jika nantinya tidak dinyalahkan lampu jalannya akan terjadi tindakan kriminal bagi pengendara yang lewat bila malam hari, makannya diminta Pemerintah kota makassar yakni dinas Pekerjaan Umum yg menangani lampu jalan untuk dinyalakan sebelum terjadi masalah,baik kecelakaan Lalulintas ,pembegalan, ujarnya.

” Bisa dibantu Pemkot yang menangani lampu jalan untuk dinyalakan secepatnya dan pengendara aman dan terkendali di waktu malam hari,” tegas Rahman.

Laporan : Saiful Dg Ngemba
Editor : Andi Eka/A.A Rakhmansya/Andi Effendy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *