Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta Utara Gelar Seminar Nasional Energi Baru Terbarukan untuk Ibukota Negara

Jakarta, Beritakota Online– Universitas 17 Agustus 1945 yang berada di daerah Sunter Jakarta Utara Mengelar Seminar Nasional yang bertema Energi Baru Terbarukan untuk Ibukota Negara pada tanggal 12/11/19. Seminar ini akan diselenggarakan dalam rangkaian kegiatan memperingati hari Pahlawan yang menjadi perhatian khusus kampus UTA’ 45 dan sekaligus memberi sumbangsih untuk rencana pemindahan ibukota Negara Indonesia baru digagas Presiden Joko Widodo.

“Pembangunan kota baru apalagi sebagai ibukota perlu mempertimbangkan berbagai aspek integrasi dan berkelanjutan, salah satu aspek yang paling penting adalah penyedian Energi untuk mendukung aktifitas masyarakat dan pemerintahan secara berkelanjutan,” ujar Rudiono Darsono, Ketua Dewan Pembina Yayasan Yokonus dalam relis dikirim ke Beritakota Online, Jumat (25/10/2019).

pop

Menurut Bambang Agus Hidayat Seminar Nasional dan peserta Pameran Energi Terbarukan dari para sponsor dan juga didukung oleh LPJK seluruh Indoneaia dan LPJK provinsi DKI Jakarta. Seminar Nasional ini membahas secara khusus mengenai penyedian Energi terbarukan untuk Ibukota Negara yang baru dengan pembicara keynote speaker dari kementerian PPN Bapenas.

Sesi pertama dengan tema kebijakan pemerintah tentang Energi Baru terbarukan di Indonesia dengan narasumber Dirjen Energi Baru Terbarukan dan juga Direktur Aneka Industri Harris ST, MT. Seminar dalam sesi kedua dengan konsep Pembangkit energi listrik dan konservasi energi ramah lingkungan sebagai pembicara akan hadir Ir .S.Gunawan Msc ahli madya Iluminasi dari HTII ( Himpunan Teknik Iluminasi Indonesia) Dosen UTA ’45 ujar bambang Agus hidayat.

Editor : Hilal/Andi A Effendy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *